Musyawarah Masyarakat Desa Tentang Kesehatan
.png)
Kegiatan Survey Mawas Diri (SMD) merupakan suatu upaya yang dilakukan bersama yang melibatkan peran serta masyarakat untuk bersama – sama mengidentifikasi permasalahan kesehatan di masyarakat dan menggali potensi – potensi yang dimiliki untuk memecahkan permasalahan yang ada. Dalam hal ini, pemerintah desa Jagapati menyelenggarakan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) untuk meninjau dan menghimbau relawan – relawan yang turut dalam survey mawas diri tersebu pada Selasa 14 mei 2024, 09.00 pagi di balai banjar Jabejero, desa Jagapati.
Selain dari relawan – relawan yang hadir, turut serta juga seluruh staf desa, ketua BPD beserta anggotanya, masing – masing kelihan dinas, Babinsa, Babinkamtibmas dan tentu yang membuka musyawarah desa tersebut adalah kepala desa langsung yaitu I Wayan Sutarga.
Dengan adanya musyawarah masyarakat desa terkait survey mawas diri ini, dapat memberi himbauan lebih lanjut terkait dengan potensi – potensi dan mengidentifikasi kesehatan masyarakat desa jagapati. Hal ini tentu menjadi kegiatan yang sangat positif yang dapat terus berjalan dalam membangun desa. Kedepannya I Wayan Sutarga selaku kepala desa akan terus berusaha dalam mendukung kegiatan – kegiatan yang positif dan berusaha untuk memfasilitasinya dengan lebih lengkap lagi.
Kim Jagapati / 01
.png)
.png)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin