Kegiatan Monitoring bantuan keuangan khusus dari BPKAD Kabupaten Badung

24 November 2023
Administrator
Dibaca 99 Kali
Kegiatan Monitoring bantuan keuangan khusus dari BPKAD Kabupaten Badung

Kegiatan Monitoring bantuan keuangan khusus dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Badung.

Jumat, 24 Oktober 2023  Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Badung melaksanakan kegiatan monitoring pekerjaan yang sudah dilaksanakan oleh Pemerintahan Desa Tahun 2023.

Kegiatan monitoring ini bertujuan agar pelaksanaan pekerjaan sesuai dengan ketentuan teknis yang berlaku. Berkenan dengan hal tersebut Pelaksanaan Pekerjaan yang bersumber dari Dana Bantuan Khusus Tahun 2023 yang terdiri dari :
1. Perbaikan tembok penyengker, Piyasan Gede, Bungan Pelinggih (Meru Tumpang telu, pesaren, taksu, tajuk, catu meres, catu mujung, menjangan seluang di Pura Pasek Gel – Gel Jagapati
2. Perbaikan Balai Kulkul, Pewaregan, 8 Buah Perbaikan atap Pelinggih Pura Panti Agung Pinatih Desa Jagapati
3. Perbaikan Balai Banjar Kemulan Desa Jagapati
4. Perbaikan di Pura Panti Kemulan

Kegiatan monitoring dan evaluasi ini merupakan Bagian dari tugas Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Badung dalam melakukan pengawasan, harapanya  supaya pekerjaan dilaksanakan sesuai dengan panduan teknis yaitu specifikasi teknis atau gambar pekerjaan sesuai perencanaan .