Kegiatan Vaksin PMK tahap I di Desa Jagapati

04 September 2022
Administrator
Dibaca 59 Kali
Kegiatan Vaksin PMK tahap I di Desa Jagapati

Kegiatan Vaksin tahap I di Desa Jagapati 

Sesuai jadwal dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung hari ini Minggu 4 September 2022 telah terlaksana Vaksinasi PMK di Desa Jagapati.

Tim Satgas PMK Kecamatan Abiansemal dan Tim Dokter Hewan Kabupaten Badung turun melaksanakan vaksinasi didampingi Perbekel Jagapati, Satgas PMK Desa Jagapati, Babinsa, dan Babinkamtibmas, Minggu, 4 September 2022. 

Perbekel Jagapati I Wayan Sutarga meninjau langsung vaksinasi PMK ( Penyakit Mulut dan Kuku ) di seluruh lingkungan Desa Jagapati. Beliau menyampaikan vaksinasi ini merupakan untuk memberikan kekebalan pada hewan ternak khususnya sapi, karena sekarang merebak penyakit mulut dan kuku. penyebaran penyakit mulut dan kuku ini bisa melalui udara, Maka vaksinasi PMK ini dilaksanakan untuk menanggulangi penyebaran virus. Bapak Perbekel mengucapkan terima kasih kepada Tim Dokter Hewan Kabupaten Badung serta Satgas PMK Kecamatan Abiansemal yang dengan cepat untuk mengatisipasi penyebaran virus PMK ini.

Total yang di peroleh hari ini sebanyak 44 ekor sapi. Dan untuk kedepannya akan dilaksanakan Vaksinasi tahap ke 2 menunggu jadwal dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung